Kegiatan Tryout Kabupaten Tingkat III

Kamis/ 5 April 2018 Siswa Siswi Kelas VI SD Negeri Jatisari melaksanakan Tryout Kabupaten Tingkat III. Tryout dilaksanakan selama 4 hari yaitu hari Kamis Mata Pelajaran Bahasa Indonesia, Jumát mata pelajaran Matematika, Sabtu mata pelajaran IPA dan pada hari Senin anak-anak menjalankan Tryout Pendidikan Agama. Siswa Siswi SD Negeri Jatisari berjumlah 19 anak terdiri dari 12 Siswa dan 7 Siswi. Pada Tryout Kabupaten Tingkat III ini yang mendapatkan tugas untuk mengawasi SD Negeri Jatisari adalah pengawas silang dari SD yang lain. Yang bertugas mengawasi  SD Negeri Jatisari adalah Bapak Narso, S.Pd. dari SD Negeri Tambakromo I dan Ibu Ana Supratiwi, S.Pd.SD dari SD Tambakromo III. Salah satu fungsi dilaksanakan Tryout adalah sebagai acuan guru dalam melaksanakan proses pembelajaran agar dilaksanakan sesuai dengan kurikulum yang berlaku, selain itu juga untuk mengetahui hasil/ standar mutu pendidikan antara SDN Jatisari dengan SD yang lain. Subardi, S.Pd, menuturkan bahwa salah satu tujuan diadakannya Tryout Kabupaten adalah mendorong proses pembelajaran agar dilaksanakan sesuai dengan kurikulum dan daya serap siswa selain itu tujuan dilaksanakan Tryout adalah sebagai tolak ukur siswa dalam menempuh USBN. 



 


Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul