Lomba OSN

Olimpiade Sains Nasional adalah ajang berkompetisi dalam bidang sains bagi para siswa pada jenjang SD, SMP, SMA se Indonesia. Siswa yang mengikuti Olimpiade Sains Nasional adalah siswa yang telah lolos seleksi tingkat kabupaten dan provinsi. Sebelum melaksanakan seleksi tingkat kabupaten maka diadakan seleksi tingkat kecamatan. SDN Jatisari mengikuti Seleksi OSN Cabang Matematika di tingkat Kecamatan Ponjong diwakili oleh Ananda Diva Gempitasari siswa kelas V. Seleksi di UPT Ponjong diikuti oleh perwakilan 44 SD di Kecamatan Ponjong. Dyah Anita Fibriyanti, S.Pd.SD selaku salah satu guru pembimbing mengungkapkan bahwa ananda Diva Gempitasari mampu meraih Ranking 3 dari 44 Siswa. Selanjutnya untuk mengikuti seleksi di tingkat kabupaten maka dipilih 13 siswa terbaik dari setiap kecamatan. Seleksi Selanjutnya tingkat Kabupaten Ananda Diva mampu meraih Rangking 14 dari 180 peserta yang mengikuti lomba Cabang Matematika di Tingkat Kabupaten. Harapan untuk ke depan semoga ananda Diva Gempitasari akan terus semangat dalam belajar sehingga bisa meraih apa yang dicita-citakan.



 



 



 



 



 



 



 



 



 



 



 



 


Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul